06 Maret 2009

Menggalang Solidaritas: FSBS Adakan Pertemuan Keluarga Aktivis


Sabtu, 3 Januari 2009 menjadi hari yang istimewa bagi FSBS. Bagaimana tidak? Hari itu, untuk pertamakalinya FSBS menyelenggarakan pertemuan dengan melibatkan keluarga pengurus (anak dan istri). Mereka duduk bersama, saling bertukar informasi, dan mencoba untuk memahami satu dan lainnya.

Dalam pertemuan yang dikemas dalam agenda Majlis Taklim FSBS tersebut hadir antara lain, Kahar S. Cahyono beserta anak dan istri, Heri Susanto beserta anak dan istri, Argo P. Sujatmiko beserta anak dan istri, Nursaifudin beserta anak dan istri, dan Junaedi beserta istri. Disamping itu, hadir juga dalam acara tersebut adalah Kamaludin, Sugeng, Jack al-Bantani, dan Paijan. Hariyati, dan kawan-kawan lain

Sebagaimana disampaikan Isbandi Anggono, Koordinator Informasi Komunikasi dan Publikasi, kegiatan ini merupakan Pertemuan Bulanan untuk Pengurus dan Relawan beserta keluarganya. Dilaksanakan setiap hari Sabtu pada minggu pertama. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai media silaturahmi dan mempererat rasa persaudaraan antar pengurus.

Hariyati (Biro Perempuan), ditunjuk sebagai Ketua Pelaksana kegiatan tersebut.

Selain siraman rohani (sebagai kegiatan utama), pertemuan ini juga membahas isu-isu sosial kemasyarakatan. Misalnya terkait dengan penguatan ekonomi keluarga buruh, dan kegiatan-kegiatan lain yang berkorelasi pada tujuan utama FSBS, yaitu mengkampanyekan pentingnya Perda untuk mengatasi persoalan buruh kontrak dan outsourcing.

Diharapkan, melalui kegiatan ini, FSBS akan mempunyai energi yang berlipat dalam menjalankan setiap aktivitasnya. Sehingga aktivitas untuk memperjuangakan kehidupan yang lebih baik bagi buruh tidak hanya dilakukan oleh buruh yang bersangkutan, tetapi juga melibatkan keluarganya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Kembali lagi ke atas